PTPN IV Bidik Produksi CPO 700.000 Ton

>> Rabu, 23 Februari 2011


MEDAN: PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IV Medan tahun ini menargetkan produksi minyak kelapa sawit mentah (crude palm oil/CPO) sekitar 700.000 ton atau meningkat hanya 1,55% dibandingkan dengan realisasi tahun lalu.

Direktur Produksi PTPN IV Medan Balaman Tarigan mengakui BUMN perkebunan itu hanya menargetkan produksi CPO sekitar 700 ribu ton yang berasal dari kebun sendiri sebanyak 546.000 ton dan pembelian dari kebun masyarakat sebesar 150.000 ton.


“Penaikan produksi CPO hanya 1,55% karena memang rendemen minyak sawit PTPN IV sudah pada puncaknya 24,15%. Kalau pun dipaksa untuk meningkatkan produksi CPO sudah tidak mampu lagi karena memang tingkat rendemen paling tinggi hanya 24%,” ujarnya kepada Bisnis di Medan hari ini.

Menurut dia, manajemen BUMN itu sudah berupaya keras untuk meningkatkan produktivitas tanaman kelapa sawit dengan target 23,76 ton per hektare per tahun. Kemampuan bibit yang ditanam, jelasnya, memang hanya sebesar itu.

Oleh karena itu, lanjut dia, untuk replanting kelapa sawit tiga tahun terakhir telah menanam bibit yang mampu menghasilkan produktivitas TBS 25 ton per tahun per hektare.

Sesungguhnya, kata dia, saat ini PTPN IV coba menanam bibit kelapa sawit yang kandungan minyak intinya lebih banyak dibandingkan dengan CPO karena harga minyak inti jauh lebih tinggi dibandingkan harga minyak sawit mentah. “Persoalannya bibit yang dihasilkan PPKS [Pusat Penelitian Kelapa Sawit] Medan dengan inti lebih besar masih reralit terbatas, sehingga tidak bisa ditanam secara besar-besaran.

Sebelumnya, Direktur PPKS Medan Witjaksono Darmosaskoro mengatakan saat ini penghasil kecambah kelapa sawit itu sedang berupaya mengembangkan bibit kelapa sawit yang minyak inti lebih banyak dibandingkan dengan minyak sawit mentah. “Harga minyak inti jauh lebih tinggi dibandingkan dengan minyak sawit mentah. Jadi, saat ini pekebun diarahkan untuk menanam bibit sawit yang mampu menghasilkan minyak inti dibandingkan dengan minyak sawit mentah,” tuturnya.(api)

Sumber : www.bisnis.com

0 komentar:

  © Blogger templates Palm by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP